8 Atlet PSHT Kodim 0408 Bengkulu Selatan Berlaga di Kejuaraan NASIONAL JAKARTA ARISAKA 2025
"Kontingen PSHT Kodim 0408 Bengkulu Selatan sukses mengikuti Kejurnas Jakarta ARISAKA 2025 dengan meraih medali "
Delapan atlet terbaik Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Kontingen Kodim 0408 Bengkulu Selatan resmi diberangkatkan menuju Kejuaraan Nasional Jakarta arisaka 2025 yang berlangsung di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Para atlet berangkat pada 11 November 2025, kemudian bertanding pada 14–16 November 2025, dan pulang kembali ke Bengkulu Selatan pada 18 November 2025.
Keikutsertaan ini menunjukkan komitmen PSHT Bengkulu Selatan dalam membina atlet berprestasi dan mengharumkan nama daerah. Tidak hanya tampil, kontingen juga berhasil membawa pulang sejumlah medali serta meraih penghargaan Trofi Kontingen Favorit.
Daftar Atlet & Perolehan Medali
- Muhammad Fertiyan Prataa – Kelas F Dewasa Putra – Perunggu
- Perly Zhapran Alzena – Kelas G Remaja Putra – Perunggu
- Fitri Fariya Nengsi – Kelas C Remaja Putri – Perak
- Aisyah Mitasoleha – Kelas G Pra Remaja – Perunggu
- Aditya Erviansyah – Kelas H Dewasa Putra – Perak
- Nabilah Sahasika – Kelas A Dewasa Putri – Perunggu
- Cahaya Lintang Cinta Yuniardi – Kelas G Usia Dini 2 Putri – Perak
- Latifah Nur Ilmi – Kelas A Remaja Putri – Perunggu
Penghargaan Tambahan
🏆 Trofi Kontingen Favorit
Tim Official
- Manajer Tim: Serma Wakimin
- Official/Pelatih: Ahmad Roni
- Asisten Official: Aditya Erviansyah
Prestasi ini menjadi kebanggaan besar bagi keluarga besar PSHT Bengkulu Selatan. Semoga capaian ini menjadi inspirasi bagi generasi berikutnya untuk terus berprestasi dalam dunia pencak silat.
Penulis-Editor:Mas Vin 22 Sumber Foto:Humas bengkulu Selatan/Govinda



Harap berkomentar yang sopan dan sesuai topik, komentar berisi spam akan dimoderasi. Terima kasih